Keterlibatan Aktif Anggota Bintalrem dalam Kegiatan Keagamaan TMMD ke-120 di Dusun Polay
Keterlibatan Aktif Anggota Bintalrem dalam Kegiatan Keagamaan TMMD ke-120 di Dusun Polay
Dalam rangka pelaksanaan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-120, anggota Teritorial (Bintalrem) 0823/10 Arjasa menunjukkan keterlibatan aktif dalam kegiatan keagamaan di Dusun Polay, Desa Jatisari, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo. Lettu CZI Mustofa dan Serda M. Edi Purnomo adalah dua di antara anggota yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Jumat 10/05/2024
Pada waktu Maghrib, Lettu CZI Mustofa dan Serda M. Edi Purnomo bergabung dengan masyarakat setempat untuk melaksanakan shalat berjamaah di Mushola Setelah shalat, mereka melanjutkan kegiatan keagamaan dengan mengikuti ngaji bersama santri. Kehadiran mereka tidak hanya menjadi contoh nyata dari komitmen untuk berinteraksi secara positif dengan masyarakat, tetapi juga memperkuat hubungan antara TNI dan warga.
Partisipasi anggota Bintalrem dalam kegiatan keagamaan ini juga memiliki arti penting dalam menjaga nilai-nilai spiritual dan moralitas dalam menjalankan tugas kemanusiaan di daerah terpencil. Melalui kegiatan ini, mereka tidak hanya turut serta dalam pembangunan fisik dan sosial masyarakat, tetapi juga menjaga aspek spiritual dan moral sebagai bagian integral dari tugas mereka sebagai anggota TNI. Pen Srt.Jk
Tidak ada komentar: